Darul Ummah Al-Adabi: Kajian Al-hikam dan Santunan Yatim, Pintu Menuju Keberkahan

Duniaislambumiindonesia.blogspot.com 
Yayasan Darul Ummah Al-adabi menggelar kajian kitab Al-Hikam dan menggelar santunan anak yatim di Pesantren Tahpidz Darul Ummah Al-adabi, dengan tema "Keberkahan itu harus dijemput jangan ditunggu".di PesantrenTahpidz Darul Ummah  Al-adabi.Kampung belembeng,desa mayak kec cibeber,kab cianjur.ahad 17/12/2023.
Kegiatan ini merupakan lanjutan dari kegiatan yang sempat terhenti sejak adanya pandemi Covid-19 pada tahun 2019. 

Kajian Al-Hikam dan santunan anak yatim yang berada di sekitar pesantren baru dilouncing kembali setelah terhenti sejak adanya covid 19 pada tahun 2019.
Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Yayasan,para asatidz,santri dan walisantri dari berbagai daerah yaitu dari cianjur,sukabumi ,bogor dan dari cikampek serta hadir juga dari dewan penyantun sekaligus pemberi wakaf tanah yang diatasnya berdiri pondok pesantren Daarul Ummah Al-adabi dan masjid.

USTADZ Didin Syafrudin dalam kajiannya menyampaikan bahwa keberkahan atau kesuksesan tidak akan datang dengan sendirinya tanpa usaha dan tindakan dari kita. Kita perlu aktif mencari dan mengambil langkah-langkah untuk mencapai keberkahan tersebut, bukan hanya menunggu keberuntungan datang begitu saja. Dalam hidup, kita harus proaktif, berusaha, dan bekerja keras untuk mencapai tujuan dan mendapatkan hasil yang diinginkan.


Sementara itu ketua Yayasan  Ust Jajat Sudrazat menyampaikan Jazakaullah khairan katsiran...Kepada seluruh para donatur dan panitia yang telah mengorbankan tenaga dan hartanya sehingga acara positif ini terwujud dan In Syaa Allah kegiatan ini akan rutin tiap bulannya. Semoga Allah SWT membalas segala kebaikan dan keikhlasannya dengan Pahala yang  berlipat ganda. Dan Semoga setiap sumbangan yang diberikan menjadi amal jariyah yang terus mengalir,
melimpahkan rahmat dan berkah-Nya dalam segala aspek kehidupan.

Kami juga berdoa semoga Allah SWT memberikan kebahagiaan, kesehatan, dan kesuksesan kepada anak-anak yatim piatu yang menerima santunan ini. Semoga mereka tumbuh menjadi generasi yang beriman, berakhlak mulia, dan berkontribusi positif bagi masyarakat. Semoga Allah SWT melindungi mereka dan memberikan mereka kehidupan yang lebih baik di dunia dan akhirat.

Kegiatan ini diakhiri dengan santunan yatim piatu berupa bingkisan dan amplop diberikan langsung kepada anak-anak yatim.

(Badrussalam)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Santunan Yatim dan Jompo di Masjid Puri Khayangan

13 Ton Padi Organik: Keberhasilan Petani di Bengkulu

Paguron Bela Diri dan Pencak Silat "Cahya Paroman" Adakan Ajang Prestasi Tahunan